Pelantikan,Pengesahan dan Penyerahan SK Distrik

Lsm-gmbi.org: Pengesahan dan Penyerahan SK Distrik Kebumen,Distrik Kab Pekalongan,Distrik Pekalongan Kota,Distrik Brebes,Distrik Banyumas Wilter Jawa Tengah dan Distrik Sukabumi Raya (Wilter Jawa Barat) yang di gelar di Padepokan Al-Fauzan Kab Bandung Kamis (21/09/2023).
Kegiatan ini pun di hadiri oleh Ibu Azizah Talita dewi S.Sos,MM selaku Dewan Pakar sekaligus Ketua KPO lsm GMBI agar Transformasi LSM GMBI ini sampai ke tingkat bawah atau pokja di setiap Distrik.
Adapun pesan dari Asep Rahmat B.A selaku Sekertaris Jendral semua Distrik yang menerima Sk agar menjalakan tugas dengan Amanah dan menjaga nama baik Lembaga.
Selain itu juga Yudi Tahyudin Sunardja Selaku wasekjen sekaligus Panglima agar segera bersilaturahmi kepada Intansi Pemerintah maupun swasta di daerah masing-masing.
Setiap organisasi dituntut untuk mengembangkan dan meningkatkan kemampuannya sehingga organisasi tersebut tetap mampu memberikan kualitas layanan, alih-alih untuk bertahan, apalagi kompetisi semakin meningkat. Kebutuhan untuk mentransformasikan organisasi LSM-GMBI merupakan pergeseran yang cukup fundamental antara hubungan organisasi, individu, dan masyarakat secara keseluruhan. Oleh karena itu, upaya transformasi ini merupakan tantangan utama bagi pimpinan organisasi.